Tutorial - Cara menampilkan PDF pada halaman blog





Berikut ini langkah-langkahnya :

1. Log in ke link google drive

2. Klik menu +baru di pojok kiri atas, klik Upload File 

3. Pilih file yang akan diupload, klik open

4. Tunggu sampai unggahan selesai, kalau sudah selesai klik file yang sudah diunggah 



 5. Kemudian akan muncul preview pdf kamu seperti dibawah ini, lalu pada pojok kanan atas klik tanda titik tiga, pilih Bagikan 



6. Setelah itu akan muncul popup window "Bagikan dengan orang lain", pilih lanjutan




7. Klik pilih "Aktif -Siapa saja yang memiliki link". Pastikan juga kamu memilih "Siapa saja dengan link dapat melihat", klik Simpan, lalu klik Selesai


8. Klik kanan lagi file kamu, pilih pratinjau. Setelah muncul tampilan pdf kamu klik tanda "titik tiga" di pojok kanan pilih Buka di Jendela Baru



9. Kemudian klik lagi "tanda titik tiga"  pilih Sematkan item


10. Copy link yang muncul (ctrl+c)



11. Setelah itu buka blogger, buat postingan baru

12. Pada postingan baru, kamu pilih tampilan "HTML" bukan "compose" ya, kemudian pastekan link  yang sudah kamu copy tadi

13. Kalau sudah berhasil, maka pdf kamu akan tampil di blog seperti yang diatas

1 komentar: